Xiaomi Redmi 7 (3/32) - Comet Blue
4.5 / 5
Rp 1.725.000
Garansi Resmi
Gratis Ongkir
Deskripsi Produk
Ukuran LayarIPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 6.26 inches
Kamera Belakang12 MP, f/2.2, 1.25µm, PDAF, 2 MP, depth sensor
Kamera Depan8 MP, f/2.0, 1.12µm
OSAndroid 7.0 (Nougat)
ProcessorQualcomm SDM632 Snapdragon 632 (14 nm), Octa-core
BateraiNon-removable Li-Po 4000 mAh battery
Cicilan mulai dari
Rp 199.000
Syarat dan Ketentuan
Varian Produk
placeholder
Xiaomi Redmi 7 (3/32) - Eclipse Black
Rp 1.725.000
Cicilan mulai dari
Rp 199.000/bln
Review Xiaomi Redmi 7 (3/32) - Comet Blue

Review Xiaomi Redmi 7

Xiaomi Redmi 7

Siapa yang tak kenal dengan Xiaomi, salah satu produsen ponsel asal Tiongkok. Produsen ponsel yang satu ini sukses menggebrak pasar ponsel tanah air dengan berbagai produknya yang inovatif. Maka, tidak heran jika ada banyak sekali ponsel besutan Xiaomi yang semakin digemari oleh penggemar ponsel tanah air.

Xiaomi telah eksis selama bertahun-tahun di Indonesia dan menjadi salah satu pilihan ponsel dengan kualitas terbaik yang dibanderol dengan harga cukup terjangkau. Xiaomi juga menghadirkan berbagai pilihan ponsel yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan serta budget Anda.

Kini, Xiaomi kembali menghadirkan salah satu produk terbarunya, yaitu Xiaomi Redmi 7 yang akan memberikan Anda berbagai fitur yang lengkap. Anda juga akan menikmati berbagai keunggulan Xiaomi Redmi 7 yang cocok untuk menunjang aktivitas Anda sehari-hari.

Ada banyak sekali fitur yang akan Anda nikmati pada ponsel ini. Untungnya, Xiaomi Redmi 7 dilengkapi dengan fitur-fitur terbaik dan harga yang masih masuk akal. Anda bisa mendapatkan ponsel ini dengan harga mulai Rp. 1.499.999. Lalu, bagaimana dengan fitur dan performanya?

Spesifikasi Xiaomi Redmi 7

Tabel Spesifikasi Xiaomi Redmi 7
TipeSmartphone
BentukBar
OSAndroid
Versi OSMIUI 10 (Android 9.0 (Pie))
SIMNano SIM/Dual SIM/Dual Standby
CPUQualcomm SDM632 Snapdragon 632 Octa-core Kryo 250
Kecepatan CPU4x 1.8GHz Kryo 250 Gold & 4x 1.8GHz Kryo 250 Silver
Storage16 GB/32 GB/64 GB
RAM2 GB/3 GB/4 GB
External StoragemicroSD up to 512 GB
Baterai4000 mAh
Ukuran Layar6,26 inci
Resolusi LayarHD+ 720 x 1520 pixels, 19:9 ratio (~269 ppi density)
Tipe2G/3G/4G (LTE)
2GGSM B2/3/5/8
3GWCDMA B1/2/5/8
4G (LTE)FDD-LTE/TDD-LTE
Kamera Belakang12MP + 2MP
Kamera Depan8 MP
Fitur dan LayananWi-Fi, Hotspot/Tethering, GPS, Bluetooth, Flash, Face Unlock, Fingerprint Scanner, Dual Cameras, 3.5mm Headphone Jack, Splash-Resistant
Dimensi dan Ukuran158.73 x 75.58 x 8.47 mm
Berat180 g

Desain Xiaomi Redmi 7

Desain Xiaomi Redmi 7

Anda tentu ingin memiliki sebuah ponsel yang indah dilihat dan nyaman dioperasikan, bukan? Nah, jika Anda menginginkan ponsel yang modern dan kekinian, maka Xiaomi Redmi 7 bisa menjadi salah satu pilihan untuk Anda. Desainnya modern dan sangat cantik, sehingga sangat cocok bagi Anda yang dinamis.

Ponsel ini memiliki dimensi 158,7 x 75,6 x 8,5 mm. Dimensi ponsel tersebut akan membuat ponsel ini nyaman digunakan. Tak hanya itu, ponsel ini pun cukup tipis sehingga tidak akan mengganggu Anda saat Anda mengoperasikannya. Beratnya yang hanya 189 gram juga akan sangat cocok bagi Anda yang kerap mengoperasikan ponsel Anda.

Pada ponsel ini, Anda juga akan mendapatkan desain eksterior yang modern, lho. Model ponsel dibuat dengan desain yang sederhana dan bezel yang tipis, sehingga memberikan sebuah pengalaman mengoperasikan ponsel dengan nyaman karena layarnya yang luas. Anda pun bisa menikmati pengalaman multimedia terbaik.

Ponsel ini dilengkapi dengan tombol volume dan power di bagian kiri ponsel. Sementara itu, di sisi kanan ponsel tidak ada tombol apa pun sehingga pengoperasiannya lebih mudah. Ponsel ini juga dilengkapi dengan port USB di bagian bawah ponsel.

Tak hanya port USB, di bagian bawah Anda juga akan menemukan sepasang speaker yang mengapit port USB tadi. Sementara itu, di bagian atas Anda akan menemukan audio jack 3,5 mm untuk mendengarkan musik melalui earphone atau perangkat lainnya.

Bagian belakang ponsel dilengkapi dengan kamera di bagian atas yang berbentuk vertikal. Dua buah lensa terdapat di bagian atas dan LED flash terletak di bawah kedua lensa tersebut. Di tengah casing belakang, terdapat fingerprint scanner.

Ponsel ini memiliki desain gradien yang cantik dan kekinian. Anda yang tertarik untuk memiliki ponsel ini bisa mendapatkan pilihan warna antara lain Eclipse Black, Lunar Red, dan Comet Blue. Aksen gradien yang cantik membuatnya semakin elegan dan memukau.

Layar Xiaomi Redmi 7

Layar Xiaomi Redmi 7

Bagi Anda yang menginginkan ponsel bergaya modern, tentu Anda ingin memiliki sebuah ponsel dengan desain yang kekinian. Nah, Xiaomi Redmi 7 hadir dengan dot drop display yang merupakan ciri khas ponsel masa kini. Ponsel ini juga cukup lebar sehingga Anda bisa mengoperasikannya secara optimal.

Ponsel ini dibekali dengan panel layar yang cukup lebar, yaitu 6,26 inci. Dengan layar yang lebar ini, operasional ponsel pun akan jauh lebih menyenangkan. Anda bisa bermain game, browsing, menonton video dan menikmati fitur multimedia secara optimal. Sungguh sangat menyenangkan, bukan?

Aspek rasio 19:9 juga akan membuat pengalaman multimedia Anda selama menggunakan Xiaomi Redmi 7 semakin menyenangkan. Layar yang lebar akan memungkinkan Anda untuk mengoperasikannya dengan mudah. Grafis ponsel pun akan ditampilkan dengan rinci.

Xiaomi sudah membekali ponsel ini dengan layar IPS LCD yang berkualitas. Dengan resolusi 720 x 120 piksel, ponsel ini bisa menampilkan grafis yang berkualitas HD+, sehingga sangat mendukung Anda yang menggunakan ponsel ini untuk bermain game atau menonton video.

Performa Xiaomi Redmi 7

Performa Xiaomi Redmi 7

Sebuah ponsel tak akan lengkap tanpa jeroan yang mumpuni. Lalu, bagaimana dengan performa jeroan ponsel ini? Mari kita simak ulasannya di bawah ini.Bagi Anda yang menginginkan ponsel dengan performa yang cukup baik, Xiaomi Redmi 7 bisa menjadi pilihan Anda. Ponsel ini hadir dengan jeroan yang cukup baik untuk mengakomodasi kebutuhan Anda sehari-hari. Dengan konsep yang modern, ponsel ini siap menjadi gawai andalan Anda.

Xiaomi Redmi 7 hadir dengan dapur pacu yang sangat ciamik. Dalam hal ini, ponsel besutan vendor asal Tiongkok ini juga memberikan pilihan kapasitas RAM yang akan membuat penggunaan ponsel ini semakin menyenangkan.

Dapur pacu Xiaomi Redmi 7 dimotori oleh chipset Qualcomm SDM632 Snapdragon 632 yang cukup baik di kelasnya. Anda bisa mengandalkan chipset ini untuk memotori ponsel pilihan Anda. Tak hanya itu, Anda juga akan mendapatkan CPU octa-core dengan kombinasi 4 x 1,8 GHz Kryo 250 Gold dan 4 x 1,8 GHz Kryo 250 Silver yang memastikan operasional ponsel bisa cukup cepat. Dengan GPU Adreno 506, performanya pun akan semakin mantap.

Nah, mari kita bahas RAM dan ruang penyimpanan ponsel ini. Xiaomi Redmi 7 dibekali dengan dua pilihan RAM dan ruang penyimpanan. Anda bisa memilih RAM 2GB/3GB yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Untuk ruang penyimpanannya, ponsel ini memberikan pilihan 16GB/32GB. Anda masih bisa menambah kapasitas penyimpanan ponsel dengan microSD berkapasitas sampai 512GB, lho!

Xiaomi Redmi 7 hadir dengan operation system yang cukup mumpuni di kelasnya. Ponsel ini dibekali dengan OS Android 9.0 Pie yang terbaru. Sementara itu, antarmukanya dibekali dengan MIUI 9 yang ringkas dan terkesan modern.

Kamera Xiaomi Redmi 7

Kamera Xiaomi Redmi 7

Anda yang hobi mengambil foto tentu akan sangat menyukai fitur kamera yang ada pada ponsel ini. Bagaimana tidak, ponsel ini menawarkan fitur kamera yang cukup menarik dengan hasil yang baik. Kualitas ponsel pun bisa disebut lumayan dan tidak mengecewakan.

Xiaomi Redmi 7 dibekali dengan kamera depan dan belakang yang sangat cocok untuk kebutuhan Anda. Kamera yang disematkan pada ponsel ini pun bisa memiliki kualitas foto yang sangat baik untuk Anda. Tak hanya itu, ponsel ini juga mampu menghasilkan video yang cukup baik dengan resolusi tinggi.

Di kamera depannya, Xiaomi Redmi 7 dilengkapi dengan single camera 8MP. Lensa kameranya cukup bening dan mampu memberikan kualitas swafoto yang cukup baik. Anda juga bisa mengatur cahaya di ponsel ini. Hasil video menggunakan kamera depan bisa menghasilkan video berkualitas 1080p@30fps.

Kamera belakang Xiaomi Redmi 7 merupakan dual camera 12MP dengan bukaan f//2,2 serta 2MP yang dilengkapi dengan depth sensor. Ponsel ini juga dilengkapi dengan video yang mampu memberikan hasil cukup baik. Kamera belakangnya mampu menghasilkan video dengan kualitas 1080@30/60fps.

Xiaomi juga menambahkan fitur-fitur yang akan menunjang kualitas foto dan videonya. Hal ini tampak dari penambahan fitur berupa LED flash, HDR, dan panorama. Tentunya, hasil foto dan video akan jauh lebih ciamik.

Baterai Xiaomi Redmi 7

Baterai Xiaomi Redmi 7

Xiaomi selalu memberikan yang terbaik melalui baterai ponsel yang dirilisnya. Memang, hampir seluruh ponsel Xiaomi memiliki kapasitas baterai yang cukup besar. Tak terkecuali dengan Xiaomi Redmi 7 yang bisa Anda pertimbangkan.

Ponsel ini dilengkapi dengan baterai non-removable Li-Po 4000 mAh yang bisa menjadi sumber daya bagi ponsel ketika Anda mengoperasikannya. Daya yang besar akan memungkinkan ponsel ini untuk digunakan dalam aktivitas sehari-hari Anda.

Menariknya, ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur fast battery charging 10W yang akan mempercepat pengisian daya. Tentunya, Anda tidak akan menunggu lama untuk membuat baterai ponsel Anda terisi penuh. Jadi, Anda akan lebih mudah dalam melakukan aktivitas harian tanpa khawatir kehabisan baterai.

Ponsel Anak Muda Harga Murah

Xiaomi, sebagai salah satu produsen ponsel kelas dunia, kembali memberikan persembahan yang berkualitas. Xiaomi Redmi 7 hadir untuk kelas entry-level dengan fitur yang cukup menarik dan membuat Anda semakin nyaman dalam melakukan aktivitas menggunakan ponsel ini.

Ponsel yang dirilis pada April 2019 ini sayangnya belum dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan dari Xiaomi. Apabila dibandingkan dengan ponsel lain besutan produsen yang sama seperti Xiaomi Redmi Note 7, tentu selisih performanya cukup besar. Namun, Xiaomi Redmi 7 sudah sangat mumpuni di kelasnya dan dengan harga tersebut.

BACA SELENGKAPNYASEMBUNYIKAN DETAIL
Produk TerkaitLIHAT SEMUA